Penerimaan 3 Piagam Penghargaan di Hari Jadi Jateng Ke-67
Posted on 16 Agustus 2017 15:47:50
Upacara Peringatan Hari Jadi Jateng ke-67 dilaksanakan di Lapangan Simpang Lima Semarang yang dihadiri dari seluruh perwakilan SKPD/OPD Provinsi jateng dan Kabupaten. Dalam kesempatan tersebut Gubernur menyerahkan penghargaan kepada Seluruh SKPD/OPD Provinsi Jateng dan Kabupaten. RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto memborong 3 Penghargaan sekaligus yaitu Peringkat I Citra Bhakti Kinerja Pelayanan Publik Provinsi Jawa Tengah Tahun 2017 dan TOP 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2017 tingkat Nasional dari Menpan RB dengan 2 Inovasi yaitu Penyederhanaan Prosedur Pendaftaran Melalui “ SIBINA CANTIK” (Sistem Bridging SIM RSMS, BPJS dan INA-CBG’s Menuju Akuntabilitas, Transparasi dan Efisiensi Pelayanan Kesehatan JKN Secara Paripurna) dan Terpangkasnya Waktu Tunggu Pelayanan Pendaftaran Rawat jalan Melalui “PENETRASI ONLINE” (Pengembangan Sistem SMS Gateway Menuju Registrasi Online). Dengan adanya kompetisi Inovasi Pelayanan Publik diharapkan Seluruh Jajaran Pemerintahan Semangat berinovasi untuk mengoptimalkan layanan kepada masyarakat......lebih baik...lebih mudah...lebih efisien....lebih memuaskan.....
Silahkan masukan komentar atau tanggapan Saudara mengenai berita "Penerimaan 3 Piagam Penghargaan di Hari Jadi Jateng Ke-67"
Komentar Berita.
Dani Moenir
17-08-2017 00:20:11